Review Buku Seribu Kucing Untuk Kakek
Penulis & Ilustrator: Suyadi ( Pak Raden)
Penerbit: Noura Publishing
Jumlah Halaman: 42 halaman
Tahun Publikasi: Rp 55.000 dapat dibeli disini
Seribu Kucing untuk Kakek, karya Pak Raden, adalah dongeng anak yang penuh dengan kehangatan dan kasih sayang. Cerita ini menceritakan tentang Kakek dan Nenek yang merasa kesepian dan ingin memelihara seekor anak kucing. Merekapun meminta bantuan orang-orang di pasar untuk mencarikan anak kucing, namun ternyata mereka juga tidak punya. Hingga suatu hari, keajaiban datang dan banyak kucing lucu tiba-tiba muncul di depan mereka. Kira-kira bagaimana ya selanjutnya?
Kisah yang Menghibur dan Penuh Makna
Buku ini dikemas dengan alur cerita yang menarik dan penuh dengan kejutan. Di balik kisah yang menghibur, buku ini juga mengandung pesan moral yang penting untuk dipelajari anak-anak, seperti:
- Kasih sayang: Kakek dan Nenek menunjukkan kasih sayang mereka kepada para kucing dan anak-anak dengan mengadakan perlombaan makan kue
- Kehidupan bertetangga: Meskipun pada awalnya orang-orang di pasar bilang mereka tidak punya kucing, ternyata secara diam-diam mereka membantu Kakek dan nenek untuk mencari kucing, so sweet ya!
- Kepedulian terhadap hewan: Buku ini mengajarkan anak-anak untuk mencintai dan menyayangi hewan.
Ilustrasi Klasik dan Bahasa yang Mudah Dimengerti
Buku ini dilengkapi dengan ilustrasi khas Pak raden. Hitam-putih dengan garis yang tegas. Bahasa yang digunakan juga mudah dimengerti oleh anak-anak, sehingga mereka dapat membaca cerita ini dengan lancar.
Rekomendasi untuk Orang Tua dan Anak
Seribu Kucing untuk Kakek adalah buku yang cocok dibaca oleh anak-anak maupun orang dewasa. Orang tua dapat membacakan buku ini kepada anak-anak mereka sebagai dongeng pengantar tidur, atau anak-anak dapat membaca buku ini sendiri untuk meningkatkan kemampuan membaca mereka.
Buku ini dapat menjadi media yang efektif untuk menanamkan nilai-nilai positif kepada anak-anak, seperti kasih sayang, persahabatan, dan kepedulian terhadap hewan.
Semoga bermanfaat!
0 comments