Aku Adalah Rumah - Picture Book Untuk Semua Umur — Normal People ID

Aku Adalah Rumah - Picture Book Untuk Semua Umur

Review Buku Aku Adalah Rumah

Review Buku Aku adalah Rumah

Judul Buku: Aku Adalah Rumah
Penulis: Alnurul Gheulia
Ilustrator: Nadya Noor
Penerbit: Folxtale
Jumlah Halaman: 34 halaman
Tahun Publikasi: 2024
Harga: Rp 199,000 bisa dibeli disini

Cover depan Aku adalah Rumah
Halaman awal Aku adalah Rumah

Ketika kita memikirkan buku bergambar (picture book), seringkali yang terbayang adalah kisah-kisah sederhana dengan ilustrasi yang dirancang khusus untuk pembaca anak-anak. Namun, berbeda dengan Aku adalah Rumah. Aku adalah Rumah menawarkan pengalaman membaca yang lebih mendalam dan bermakna, tidak hanya untuk anak-anak tetapi juga untuk orang dewasa.

Rumah mulai bercerita pada buku Aku adalah Rumah

Dinarasikan dari sebuah rumah. Aku adalah Rumah ditulis dengan cantik oleh Alnurul Gheulia dan dihiasi dengan ilustrasi menakjubkan karya Nadya Noor, Aku adalah Rumah mengajak pembaca untuk menengok kembali konsep rumah dari sudut pandang yang berbeda. Melalui narasi yang puitis, kata berima dan gambar-gambar yang menawan, pembaca akan dibawa dalam perjalanan emosional yang mengeksplorasi makna sesungguhnya dari sebuah rumah, jauh melampaui definisi sederhana sebagai tempat berlindung.

Isi buku Aku adalah Rumah

Jangan salah, picture book seperti ini bukan hanya sekadar bacaan untuk anak-anak. Justru, dengan cara penyampaian yang elegan dan mendalam, Aku adalah Rumah mampu menyentuh jiwa setiap pembaca, tidak peduli usia atau latar belakangnya. Buku ini mengajak kita untuk merenungkan kembali memori-memori tentang rumah, baik itu rumah masa kecil kita atau rumah yang kita bangun bersama orang-orang tercinta.

Perubahan warna pada buku Aku adalah Rumah
Aku adalah Rumah adalah sebuah karya yang menginspirasi, yang mengingatkan kita bahwa rumah bukan hanya sekadar bangunan fisik, melainkan sebuah konsep yang begitu mendalam dan penuh makna. Melalui perpaduan narasi yang memikat dan ilustrasi yang menawan, buku ini mengajak kita untuk melihat rumah dari sudut pandang yang berbeda, menghargai setiap sudutnya, setiap kenangan yang tercipta di dalamnya, dan setiap momen berharga yang kita jalani bersama orang-orang tercinta.

Halaman akhir buku Aku adalah Rumah yang bisa digunakan sebagai bingkai foto

Tidak peduli usia, buku ini akan membawa pembaca dalam petualangan emosional yang menyentuh hati, mengingatkan kita akan keajaiban rumah dan betapa pentingnya untuk menjaganya dengan penuh cinta dan apresiasi. Jadi, mari kita jelajahi halaman demi halaman, dan biarkan Aku adalah Rumah mengisi hati kita dengan kehangatan dan kegembiraan yang hanya dapat ditemukan di rumah, tempat di mana kita benar-benar merasa pulang.

0 comments