Penulis: Cyntha Hariadi
Alih Bahasa: Pamela Allen (Bahasa Indonesia ke Bahasa Inggris)
Penerbit: Lontar Foundation | @lontarfoundation
ISBN : 9786026978950
Jumlah Halaman: 128 halaman
Tahun Publikasi: 2019
Penerbit: Lontar Foundation | @lontarfoundation
ISBN : 9786026978950
Jumlah Halaman: 128 halaman
Tahun Publikasi: 2019
Two Women In One House and other Stories berisi 4 cerita pendek dalam 2 bahasa yang sudah diterbitkan di Manifesto Flora (Gramedia Pustaka Utama, 2017). Pilihan yang tepat untuk menerjemahkan 4 cerpen tersebut kedalam Bahasa Inggris karena dalam Manifesto Flora 4 cerpen tersebut merupakan beberapa yang terbaik dari 23 cerpen.
- Dalam Two Women in One House, bercerita tentang kecemburuan seorang istri terhadap ART di rumah suaminya yang telah meninggal
- Aunt Tati and Her Daughter, my Friend bercerita tentang kekerasan dalam rumah tangga
- America I, percakapan antara ibu dan anak perempuan dan rasisme
- Rose, tentang hubungan ibu dan anak perempuannya yang kompleks
Keempatnya punya tema yang sama memang, kehidupan perempuan entah menjadi ibu ataupun anak perempuan dan kesemuanya memilukan.
Buat kamu yang suka baca cerpen dengan tema perempuan, buku ini bisa jadi alternatif yang bisa diselesaikan sekali duduk. Dan jika kamu sudah pernah baca Manifesto Flora dan ingin mencoba versi Bahasa Inggrisnya, buku ini juga bisa dicoba. Siapa tahu mau compare feels buku dalam bahasa yang berbeda kan?, hehehe
Buku ini bisa didapatkan disini ya
Selamat membaca!
Buku ini bisa didapatkan disini ya
Selamat membaca!
0 comments